Resep Green Egg Flour Pudding (Puding terigu)

Sempet salah beli agar-agar harusnya beli yang seaweed bening tapi ternyata waktu dibuka warnanya hijau, tapi jadi lucu warnanya. Resep ini juga sangat mudah


Resep Green Egg Flour Pudding (Puding terigu)

Bahan-bahan
2 bungkus agar agar swallow globe
250 gram gula pasir
2 sdm coklat bubuk kokoa
300 ml air
300 ml susu putih
1/2 gelas air
2 butir kuning telur
3 sdm tepung terigu
4 bungkus vanili bubuk
50 gram mentega
1/2 sdt garam

Langkah

  1. Masukkan air ke panci, sisakan air setengah gelas, masukkan gula pasir, susu, agar agar dan garam, aduk rata
  2. Masukkan mentega/margarin, taruh panci diatas kompor, tak perlu diaduk
  3. Di tempat terpisah siapkan wadah, masukkan setengah gelas air, tepung terigu, kuning telur, dan vanili, aduk rata dan sisihkan
  4. Ketika mentega sudah meleleh, aduk lagi dan sisihkan, tunggu sampai mendidih dan matikan kompor. masukkan adonan telur tadi kedalam panci ini sedikit demi sedikit sambil diaduk sampai rata
  5. Nyalakan lagi kompor, tak perlu diaduk lagi. diamkan +- 5 menit. matikan kompor, aduk kembali sebentar
  6. Siapkan wadah/loyang, basahi loyang dengan air sedikit saja. tuang adonan tersebut ke dalam wadah sampai 3/4 wadah.
  7. Tambahkan coklat bubuk ke panci sisa adonan, aduk sampai rata, masak sebentar di atas api kecil. setelah coklat menyatu sempurna, angkat dari kompor
  8. Tuang ke dalam wadah yang sebelumnya telah berisi adonan. Setelah selesai, tunggu pudding dingin

Sumber : Erina Gudono

#Iklan

Related Posts :

close[CLICK 2x UNTUK MENUTUP]