Oreo Cheese Cake tanpa tepung maizena 💙
Resep Oreo Cheese Cake Bahannya Simple Cara Buatnyapun Sama Simplenya
Bahan-bahan
3 Cup
1 bungkus oreo vanilla
50 gr keju parut
200 ml susu cair full cream
1 sendok tepung terigu
5 sendok makan air
Langkah
- Pisahkan biskuit oreo dan creamnya, haluskan biskuit oreo, dan sisihkan.
- Campur tepung terigu dan air lalu sisihkan.
- Panaskan susu cair, keju parut, dan cream sisa oreo, sampai mendidih, lalu perlahan masukan campuran tepung terigu dan air sambil diaduk rata.
- Diamkan adonan cheese cake sampai dingin (biasanya adonan sudah mulai mengental).
- Susun didalam wadah, oreo halus dan adonan cheese cake secara bergantian, lalu taburi dengan topping parutan keju atau oreo.
- Dinginkan didalam kulkas selama kurang lebih 2 jam sebelum dinikmati.
Sumber : Dyah Praditami
#Iklan