Resep Oreo Cheese Cake Bahannya Simple Cara Buatnyapun Sama Simplenya

Oreo Cheese Cake tanpa tepung maizena 💙


Resep Oreo Cheese Cake Bahannya Simple Cara Buatnyapun Sama Simplenya

Bahan-bahan
3 Cup
1 bungkus oreo vanilla
50 gr keju parut
200 ml susu cair full cream
1 sendok tepung terigu
5 sendok makan air

Langkah

  1. Pisahkan biskuit oreo dan creamnya, haluskan biskuit oreo, dan sisihkan.
  2. Campur tepung terigu dan air lalu sisihkan.
  3. Panaskan susu cair, keju parut, dan cream sisa oreo, sampai mendidih, lalu perlahan masukan campuran tepung terigu dan air sambil diaduk rata.
  4. Diamkan adonan cheese cake sampai dingin (biasanya adonan sudah mulai mengental).
  5. Susun didalam wadah, oreo halus dan adonan cheese cake secara bergantian, lalu taburi dengan topping parutan keju atau oreo.
  6. Dinginkan didalam kulkas selama kurang lebih 2 jam sebelum dinikmati.

Sumber : Dyah Praditami

#Iklan

Related Posts :

close[CLICK 2x UNTUK MENUTUP]