Masih dengan olahan pisang,,,karena setiap hari pasti ada pisang jadi dieksekusi buat nugget hari ini.
Resep Nugget Pisang Enak Dan Mudah Dibuat Dijamin Ketagihan
Bahan-bahan
20potong
5-6 buah pisang kepok
10 sdm SKM
6 sdm tepung terigu
2 butir telur
Bahan pencelup :
3 sdm tepung terigu+9 sdm air
Tepung panir
Bahan coklat :
50 grm coklat blok putih & coklat
1/2 sdm mentega
Pasta pandan
Toping :
Keju,almond,meses,kelapa sangrai
Langkah
- Campur semua bahan kemudian blender hingga lembut dan tercampur rata.
- Siapkan loyang yg sudah dikasih kertas roti. Tuang adonan nugget kukus selama 20menit. Angkat dan biarkan agak dingin baru dipotong".
- Campur bahan pencelup tepung & air adukrata. Celupkan potongan nugget diadonan tepung kemudian gulingkan ditepung panir. Lakukan sampai habis. Simpan dalam kulkas 15menit. Kemudian baru digoreng.
- Lelehkan coklat blok dgn cara ditim. Yang coklat putih saya kasih pasta pandan. Kemudian celupkan nugget kecoklat leleh kemudian celupkan ke toping.
- Taraaaaa nugget pisang siap santab.
Sumber : Reny Fitriasari
#Iklan