Resep Pizza Teflon Mengembang Lembut Enak
Bahan-bahan
1 sdm fermipan
1 sdm gula pasir
120 ml air hangat
1 sdt garam
200 gram tepung terigu premium
2 sdm minyak sayur
2 buah sosis
2 siung bawang putih
2 siung bawang merah
1 daun bawang
Saus bolognais
Keju prochiz parut
Mayonaise
Langkah
- Larutkan gula pasir dan fermipan kedalam air hangat. Tunggu kurang lebih 15menit sampai berbusa
- Sembari menunggu adonan berbusa. Siapkan wadah lalu masukan tepung,garam dan minyak kelapa
- Campurkan adonan tersebut dengan air hangat berbusa tadi
- Uleni dan kaliskan adonan tersebut
- Tutup adonan kurang lebih 30 menit dengan lap diberi air hangat setetes demi setetes agar adonan mengembang
- Adonan yang sudah mengambang
- Masukan adonan kedalam teflon anti lengket
- Pipihkan adonan
- Tusuk adonan menggunakan garpu agar adonan dipanggang mengembang rata
- Olesi adonan dengan saus bolognais
- Lalu beri taburan keju
- Potong bawang putih, bawang merah dan daun bawang seperti digambar
- Lalu susun sosis setelah itu taburi dengan potongan bawang putih,bawang merah dan daun bawang tadi
- Taburi keju parut kembali
- Beri mayonaise
- Tutup adonan
- Panggang dengan api sangat kecil selama kurang lebih 20menit
- Angkat adonan. Potong dan sajikan hangat-hangat lebih nikmat
Sumber : ria mei
#Iklan