Resep Kue Lumpur Kentang Lembut Lezat Lumer


Kue Lumpur Kentang

Bahan-bahan

300 gram kentang kukus haluskan
200 gram tepung
100 gram gula pasir
150 gram mentega cairkan lalu dinginkan
250 ml santan
3 butir telur
1/2 sdt vanili
Secukupnya kismis
1/2 sdt vanili
1/2 sdt garam halus
100 ml air

Langkah
  1. Kocok telur, gula, vanili & garam sampai tercampur rata kocok menggunakan whisker
  2. Masukkan kentang aduk kembali sampai adonan menyatu dan kentang tidak bergerindil
  3. Masukkan tepung terigu dan santan sedikit demi sedikit aduk sampai tercampur rata aduk dengan spatula
  4. Masukkan mentega cair yg sudah didinginkan dan air aduk kembali sampai adonan tidak bergerindil
  5. Siapkan cetakan kue lumpur olesi dengan mentega lalu panaskan
  6. Tuang adonan ke cetakan panggang dengan api sedang
  7. Apabila adonan sdh 1/2 matang beri kismis dan tunggu sampai adonan matang

Siap disajikan

sumber: Diniasari
#Iklan
close[CLICK 2x UNTUK MENUTUP]