Resep Kastengel, Kue Kering Lebaran Yang Enak dan Gurih

Kue kastengel adalah kue kering khas lebaran yang cukup populer di Indonesia. Memiliki bentuk panjang kecil dengan ukuran panjang sekitar 5×2 centi meter ini cukup mungil untuk sekali makan. Biasaya kue kastengel di proses dengan cara di oven (panggang). Pembuatan Adonan kue kastengel gurih ini ternyata mirip dengan salah satu kue kering lainnya yaitu adonan kue nastar.



Bedanya terletak pada adonan resep kastengel yang dalam proses pembuatannya menggunakan keju, sedangkan kue nastar yang biasanya isi selai nanas dan rempah cengkeh tidak. Oh iya, bagi anda yang ingin membuat keu nastar maknyus klik resepnya disini Resep Kue Nastar Lembut Lumer Dimulut. Keju yang digunakan untuk membuat kue kastengel panggang sebenarnya bisa menggunakan aneka keju apa saja. Dari keju dengan harga ekonomis, keju cheedar atau keju (tua/keju ayam) Asli dari Belanda.

Resep kastengel renyah yang berbentuk kecil dengan rasa enak asin gurih ini merupakan menu wajib yang biasanya ada di meja tamu saat lebaran Idul Fitri dan Idul Adha tiba. Kue kastengel bisanya ditemani aneka kue kering lebaran lainnya seperti kacang bawang, kue nastar nanas, nastar keranjang, Resep Kue Putri Salju, kue kering sagu, kacang goreng, stik nanas, kue bawang original maupun pedas, kue jagung, kue kering abon, kue kering coklat, lemon cookies, kue kering susu, kue lidah kucing, kue semprit dan masih banyak lagi aneka kreasi olahan kue kering lebaran lainnya.

Cara membuat resep kastengel yang biasanya dikenal dengan nama kue keju ini ternyata sangat mudah. Terbuat dari paduan tepung terigu, telur, margarin dan parutan keju dan bahan lainnya yang menciptakan rasa asin gurih yang khas. Karena resep kue kastengel cukup mudah untuk dibuat, sehingga kita bisa mencoba membuatnya sendiri di rumah. Selain praktis dan mudah dibuat, bahan yang digunakan juga mudah didapat dan terjangkau dimana-mana.

Dengan membuatnya sendiri kita pun dapat bereksperimen rasa dengan menambahkan bahan-bahan lain sesuai selera untuk rasa yang lebih mantap. Keuntungan lain membuat resep kastengel sendiri adalah lebih ekonomis dan kebersihannya pun terjaga (lebih higienis ketimbang beli diluaran). Meskipun banyak sekali yang menjual kue kastengel sebelum lebaran apa salahnya kita mencoba membuat sendiri dengan kreasi sendiri. Misalnya dengan berbentuk kastengel love, kastengel bulat atau kreasi lainnya agar hasilnya lebih menarik dan memikat para pecinta kue kering.

Untuk lebih jelasnya kita bisa melihat ulasan resep kastengel yang sudah kami bagikan dari Bahan-bahan dan Cara Membuat Kue Kastengel seperti berikut ini.

Bahan Untuk Membuat Kue Kastengel :

  • Kuning telur 3 buah
  • Mentega 200 gram
  • Kaldu bubuk 1 sendok teh
  • Tepung terigu 250 gram
  • Tepung maizena 50 gram
  • BP (baking powder) 1/2 sendok teh
  • Kejud chedar parut 150 gram
  • Keju leleh (Keju Mozzarella) parut 50 gram

Bahan Olesan dan Taburan Kastengel :

  • Kuning telur 1 buah (olesan)
  • Keju chedar parut secukupnya (untuk taburan)


Cara Membuat Kue kastengel Enak Gurih :

  1. Langkah awal mix mentega dan telur sampai seperti krim kental, kemudian tambahkan kaldu bubuk, keju chedar parut dan keju leleh parut. Aduk menggunakan spatula sampai adonan tercampur rata.
  2. Setelah itu tambahkan tepung terigu, tepung maizena serta BP (baking powder). Uleni hingga kalis dan adonan dapat dibentuk.
  3. Selanjutnya bentuk adonan atau cetak dengan menggunakan cetakan kastengel atau bentuk lain seperti bunga, bintang, bulat lalu tata di atas loyang yang sebelumnya sudah diolesi sedikit mentega. Cetak terus hingga adonan habis.
  4. Simpan adonan yang sudah dicetak ke dalam lemari es kurang lebih selema 30 menit (jangan di frezer).
  5. Angkat.
  6. Langkah selanjutnya panaskan oven, sambil menunggu oven panas olesi adonan yang sudah di cetak dengan kocokan kuning telur dan taburkan keju diatasnya.
  7. Silahkan kenali oven yang anda punya, tentukan sendiri suhunya lalu oven hingga kastengel matang.
  8. Kenapa adonan kue kastengel dimasukan kedalam kulkas terlebih dahulu? Jawabannya agar hasil akhir kue krenyes gurih serta lembut. Oh iya, resep kastengel memang terkenal dengan rasa asin gurih nya ya. Namun bila anda ingin mendapatkan kue kastengel yang ada manis-manis nya sedikit, bisa di tambahkan gula pasti sesuai selera. Nanti hasilnya ada rasa manis gurih yang ngebland dan lumer dimulut.
  9. Demikian ulasan Cara Membuat Resep Kastengel secara lengkap dengan kreasi kue kastengel dari kami. Selamat mencoba Resep Kastengel, Kue Kering Lebaran Yang Enak dan Gurih ini di dapur kesayangan anda. Semoga adanya olahan kastengel dari kami dapat membantu anda membuat kue kastengel rumahan super enak, lembut dan gurih sendiri. Semoga bermanfaat.
#Iklan
close[CLICK 2x UNTUK MENUTUP]