Resep Cake Coklat Lembut Bagi Pemula

Inginnya sih membuat cake coklat lembut yang biasa dijual di toko-toko kue. tapi kok sering gagal ya? apa nya yang salah, padahal sudah mengikuti resep dari berbagai sumber. apa kebanyakan dosa? ahahhaha 🙂 pernahkah kata-kata ini terucap dari bibir anda? Jika iya, berarti main anda kurang jauh 🙁 #eehhh.

Ini loh admin resephariini.com akan membagikan resep cake coklat yang super duper mudah dan praktis. yang tentu saja dapat dicoba oleh siapapun, bahkan bagi pemula sekalipun. pokoknya anti gagal deh, dijamin sukses 100% dengan catatan anda mengikuti bahan-bahan cake coklat yang dibutuhkan dan mengikuti cara membuatnya dengan benar. hasilnya tentu saja enak dan lembut, eeuum terasa lumer di mulut.

Cake coklat seperti ini sebenarnya dapat dibuat dengan dua cara yaitu dengan cara di kukus dan di panggang. namun pada resep cake coklat bagi pemula ini kami pilihkan cake coklat panggang ya agar terhindar dari bantat. bahan-bahan cake coklat praktis yang akan kami bagikan juga cukup terjangkau dimana-dimana. anda dapat mencari bahan-bahan di pasar tradisional, aneka toko bahan kue dan swalayan-swalayan yang terdekat dari tempat tinggal anda.

Oh iya, untuk cake coklat mudah yang akan kami bagikan kali ini kita akan menggunakan tepung self-raising flaor ya. nah, bagi anda para ibu muda atau untuk pemula yang baru belajar memasak kue yang kebingungan self-raising flaor itu apa adalah tepung terigu yang sudah dibubuhi bahan pengembang. biasanya cake yang dibuat dengan menggunakan tepung ini akan tahan dibiarkan lebih lama sebelum dipanggang dan tidak akan menjadi bantat serta akan mengembang dengan baik. anda dapat membeli tepung self-raising flaor siap pakai atau dapat meracik sendiri dirumah.

Berikut kami bagikan bahan pengganti dalam pembuatan cake 225 gram Self-Raising Flour sama dengan 225 gram tepung protein sedang + 1/2 sendok teh baking powder + 1 sendok teh soda kue. racikan tepung Self-Raising Flour homemade seperti ini biasanya akan bertahan dalam jangka waktu 3 bulan, setelah masa tersebut zat penggembang tidak akan berfungsi lagi. nah, itu dia sedikit informasi mengenai tepung Self-Raising Flour nya.

Lanjut ke cake coklat, cake yang memiliki rasa enak dengan rasa coklat yang kuat bersama dengan lelehan coklat yang mengeras diatas nya memang nikmat sekali. anda dapat menyajikan cake coklat lezat dengan teh hangat ataupun aneka minuman hangat atau dingin sesuai selera. cake coklat atau yang sering disebut Cake Cokelat atau Cake Chocolate ini merupakan camilan kesukaan anak-anak dan orang dewasa karena memiliki tekstur yang sangat lembut. oke deh, bagi anda yang ingin membuat cake coklat anti gagal dan dijamin sukses tanpa bantat berikut Bahan-bahan dan Cara Membuat Cake Coklat Sederhana yang lembut bagi pemula nya. disimak dan langsung dipratekkan ya 🙂



Bahan-bahan Cake Coklat :
Mentega tawar 125 gram ( suhu ruang )
Gula pasir 350 gram
Telur utuh 2 butir
Tepung Self-Raising 225 gram
Cokelat bubuk 84 gram
Susu bubuk 88 gram
Air 180 mili liter
Bahan Icing Cake Coklat :

Menteta tawar 50 gram ( suhu ruang )
Gula icing 250 gram
Cokelat bubuk 28 gram
Susu cair 25 mili liter

Cara Membuat Cake Coklat Lembut Sederhana :

Langkah awal, panaskan oven hingga 180 derajat celcius.
Selanjutnya dengan menggunakan mixer, aduk mentega tawar dan gula hingga lembut dan mengembang. kemudian masukkan telur secara bersama lalu aduk kembali dengan kecepatan medium hingga lembut.
Setelah itu masukkan tepung dan cokelat bubuk dengan sedikit demi sedikit. bagi dua adonan, kocok salah satu adonan dengan susu kental manis hingga tercampur rata. kemudian campurkan lagi dan kocok dengan kecepatan rendah.
Kemudian tambahkan air dan tetap kocok dengan kecepatan rendah hingga tercampur, naikkan kecepatan hingga kecepatan tinggi agar adonan dapat mengembang sempurna. masukkan ke dalam loyang yang sudah di olesi sedikit mentega dan tepung terigu atau kertas roti, lalu panggang adonan selama 40-45 menit. angkat, biarkan dingin.

Cara Membuat Icing Cake Coklat :

Kocok semua bahan seperti gula icing, cokelat bubuk, dan susu dengan menggunakan mixer hingga kental, lembut dan creamy, selanjutnya tambahkan sedikit air atau susu cair bila icing terlalu kering.

Penyelesaian Cake Coklat Lembut Bagi Pemula :
Ambil cake coklat yang sudah dibuat tadi, lalu olesi dengan icing coklat hingga icing habis dan merata keseluruh bagian atas cake. biarkan sebentar.
Cake coklat enak, lembut dan praktis bagi pemula siap dipotong-potong dan disajikan.
Bagaimana, mudah dan praktis sekali bukan resep cake coklat ini? oh iya, selain menggunakan lelehan coklat sebagai icing, anda juga dapat menaburkan irisan almond di atasnya. cake coklat dengan diberi sentuhan almond seperti ini sering disebut dengan Cake Coklat Almond. selain itu, anda juga dapat menambahkan parutan keju diatas icing coklat. dan cake coklat dengan taburan keju biasa disebut dengan Cake Coklat Keju.

Untuk toping bisa dikreasikan dan disesuaikan dengan suasana hati anda, mau diberi tambahkan coklat parut, meses, susu atau kismis cake coklat ini tetap yumii dinikmati. selamat mencoba dan bekreasi sendiri dengan Resep Cake Coklat Lembut Bagi Pemula ini dirumah. semoga dengan adanya ini tidak ada lagi ketakutan bagi pemula atau yang baru belajar memasak kue untuk berkreasi didapur. oh iya, sebagai pemanis anda dapat menambahkan potongan buah stroberry atau cherry agar tampilannya lebih cantik dan menggugah selera. salam hangat dari admin resephariini.com, sahabat para bunda. sekian 🙂
#Iklan

Related Posts :

close[CLICK 2x UNTUK MENUTUP]