ketiga kali bikin bolgul,yg pertama ngga terlalu ngembang,tapi ya lancar digulung,yang kedua lembut banget tapi robek saat digulung..nah ini yang ketiga kalinya..dan baru pertama kali bikin dari tepung beras,walaupun masih ada kekurangannya,sebagian permukaan bolunya mengelupas,jadi di akali di lapisi buttercream dan coklat serut..😅😅,untuk rasanya tidak terlalu manis ya,bolunya lembut tapi ngga terasa lembab seperti bolgul biasanya,karna tanpa mentega/margarin cair..kesimpulannya cukup puas lah dengan yang satu ini..karna gluten free,bisa di selang seling dengan cemilan yang full gluten.
Resep Bolu Gulung Tepung Beras Yang Enak Lembut Dan Empuk
Bahan-bahan
60 g tepung beras
60 g gula pasir
4 btr telur(pisahkan kuning dan putihnya)
1/4 sdt vanili bubuk
Secukupnya pasta mocca(sesuai selera)
Bahan filling dan olesan :
Buttercream homemade(sdh prnh dishare)dan coklat serut(optional)
Langkah
- Panaskan oven dengan suhu 180' C(aku pakai otang),siapkan loyang bolu gulung ukuran 25×25 cm.(aku pakai loyang 20×20 cm),oles margarin,lapisi kertas roti,oles margarin lagi,sisihkan.
- Mixer putih telur hingga setengah mengembang,kemudian tambahkan 30 g gula pasir,kocok hingga soft peak,saat mixer diangkat adonan membentuk kerucut,sisihkan.
- Di wadah lain kocok kuning telur dengan sisa gula pasir hingga kental saja kemudian masukkan tepung beras dan vanili bubuk,aduk dengan spatula hingga rata.
- Tuang kocokan kuning telur kedalam adonan putih telur,beri pasta mocca,aduk balik dengan spatula,aduk hingga tercampur rata,jangan ada yang menggumpal.
- Tuang dalam loyang,hentak hentakan untuk mengeluarkan gelembung udara dalam adonan.
- Panggang selama kurang lebih 20 menit(aku 25 menit) hingga matang,sesuai oven masing2,tes tusuk lidi.
- Keluarkan dan dinginkan.
- Setelah dingin beri filling buttercream, gulung dan padatkan,olesi lagi dengan buttercream dan taburi dengan coklat serut.
- Bolgulnya lembutt..tapi tidak lembab,seperti bolgul biasanya..😊😊
Sumber : Arvina Harahap
#Iklan