Request suami dari kapan hari, baru kebuat setelah disinggung semalam.
Resep dasar butter cake NCC, dengan tambahan gula merah
Resep Butter Cake Gula Aren Simple Dan Praktis
Bahan-bahan
125 gr mentega / butter
125 gr tepung terigu
125 gr gula (100gr gula aren + 25gr gula pasir)
4 butir kuning telur
3 butir putih telur
Langkah
- Kocok putih telur hingga kaku, sisihkan.
- Kocok mentega dan gula hingga pucat dan mengembang. Tambahkan kuning telur satu persatu, kocok lagi sampai rata. Masukkan tepung terigu. Aduk rata
- Campurkan putir telur kaku kedalam adonan mentega, aduk hingga rata.
- Tuang kedalam loyang cincin kecilyang telah di oles margarine, oven hingga matang kurang lebih 45 menit pada suhu 180 derajat celcius
- Siap sajikan bersama teh manis
Sumber : Rindaags @DapurPincess
#Iklan