Rasanya enak pas buat teman minum teh hangat d kala hujan seperti inii :D Bikinnya mudah juga, yukk d cobaa,,,
Resep Prol Tape Kismis Keju Bikinnya Mudah Yuk Cobain Bund
Bahan-bahan
300 gram tape singkong
3 butir telur
70 gram terigu
1/2 gelas gula pasir (sesuai selera)
30 ml skm
60 gram margarin (cairkan)
1/4 sdt garam
1/4 sdt vanilli
Secukupnua kismis
Secukupnya keju cheddar (parut)
Langkah
- Buang sumbu tape singkong kemudian lumatkan menggunakan sendok
- Di wadah lain masukkan telur dan gula aduk menggunakan whiks sampai tercampur dan berwarna pucat
- Tambahkan vanilli, gula, dan terigu secara perlahan dalam adonan telur gula tadi campur sampai merata kemudian masukkan tape singkongnya
- Tambahka susu aduk lagi kemudian margarin cair dan terakhir keju dan kismis aduk merata
- Olesi loyang atau wadah untuk mengukus dengan margarin, masukkan adonan prol tape ke dalam wadah dan hentak2kan agar udara dalam wadah keluar dan adonan merata
- Kukus dalam kukusan yg sebelumnya sudah panas dan bagian tutup kukusannya dibungkus dengan kain atau serbet bersih
- Kukus selama 30 menit, angkat dan biarkan sampai hangat
- Keluarkan dari wadah dan potong sesuai selera
Sumber : Agnes Intan Noventia
#Iklan