Resep Onigirazu/おにぎりらず (Isi Telur Dadar & Ham Ayam)

Onigirazu sering saya gunakan untuk bekal saat melakukan perjalanan. Ini juga cocok untuk bekal praktis di sekolah atau kantor.


Resep Onigirazu/おにぎりらず (Isi Telur Dadar & Ham Ayam)
Bahan-bahan
2 porsi
Secukupnya nasi
Secukupnya abon
Secukupnya daun bawang
2 lembar nori
1 buah telur
2 iris ham ayam

Langkah

  1. Siapkan nasi, nori, abon jepang (dapat diganti abon apa saja), ham ayam dan telur ayam.
  2. Panaskan mentega kemudian goreng ham ayam.
  3. Kocok telur ayam kemudian tambahkan irisan daun bawang dan garam. Goreng sampai masak kemudian potong menjadi 4.
  4. Siapkan nori, kemudian letakkan cetakan seperti pada gambar. Masukkan nasi secukupnya dan tekan di dalam cetakan.
  5. Masukkan abon ke dalam cetakan di atas nasi.
  6. Masukkan irisan ham ayam.
  7. Masukkan irisan telur dadar.
  8. Masukkan nasi kemudian tekan di dalam cetakan sampai padat. Kemudian tekan nasi sampai keluar dari cetakan.
  9. Lipat nori menutupi nasi, kemudian bungkus dengan plastik. Diamkan.
  10. Potong onigirazu menjadi dua kemudian sajikan. Mudah bukan? Selamat menikmati :)


#Iklan

Related Posts :

close[CLICK 2x UNTUK MENUTUP]