Resep Brownies Ekonomis 5 Bahan, Tanpa Dark Cooking Chocolate

Ceritanya ini ubek ubek foto lama :D rasanya tidak kalah enak dari brownies yang pakai dcc. Yg ini tekstur lebih cakey. Pakai bubuk coklat yg berkualitas ya. Resep dari mbak Maudi 😊


Resep Brownies Ekonomis 5 Bahan, Tanpa Dark Cooking Chocolate
Bahan-bahan
4-5 org
3 butir telur
120 ml minyak sayur / canola oil
125 gr gula pasir
75 gr tepung terigu protein rendah (kunci biru)
30 gr coklat bubuk kualitas tinggi

Langkah

  1. Panaskan oven 180 derajat dan oles loyang dengan mentega/margarin/minyak
  2. Ayak tepung terigu bersama coklat bubuk dalam satu wadah, sisihkan
  3. Mixer telur dan gula pasir hingga larut sempurna saja, aku pakai speed sedang sekitaran 2 menit
  4. Kecilkan speed mixer dan masukkan ayakan tepung, aduk rata, jangan overmix
  5. Masukkan minyak, aduk rata
  6. Tuang adonan ke loyang, kamu bisa pakai keju, almond atau topping lain di atas, polos aja juga bakalan enak
  7. Panggang dengan suhu 180 derajat selama 20-25 menit atau hingga matang (tes tusuk)

Sumber : Finna Thang


#Iklan

Related Posts :

close[CLICK 2x UNTUK MENUTUP]