Resep Tumis Pare Telor Simple Enak Dan Sehat

Tumis pare salah satu makanan favorit keluargaku, simple, enak dan sehat.


Resep Tumis Pare Telor Simple Enak Dan Sehat

Bahan-bahan
1 pare ukuran besar / 2 pare ukuran kecil
2 telur ayam
3 bawang merah
1 bawang putih
1 ruas lengkuas
1 daun salam
2 cabe merah keriting
1/2 terasi abc
1 sdt saus tiram
Garam
Gula

Langkah


  1. Belah pare buang bagian tengahnya kemudian di iris2. Rendam pare dengan air garam sambil diremas2. Tunggu 15 menit, kemudian remas2 lagi. Kemudian bilas dengan air.
  2. Panaskan sedikit minyak Tumis semua bumbu, kemudian masukkan pare yg sudah dicuci, aduk2. Tambahkan sedikit air, lalu masukkan garam dan gula secukupnya.
  3. Kemudian kocok telur lalu masukkan ke dlm masakan sambil diaduk. Tambahkan saus tiram. Angkat. Kemudian sajikan.


#Iklan

Related Posts :

close[CLICK 2x UNTUK MENUTUP]