Resep Cupcake Kukus Keju no Mixer

Si kecil lagi susah makaan. Tapi dia mudah lapar, dan pas nggk ada cemilan di rumah. Jadi bikin kue kukus dengan bahan yang ada dirumah. Cari-caei di cookpad nemu resepnya tapi lupaa akunnya siapa. Terus saya modif gulanya.


Resep Cupcake Kukus Keju no Mixer
Bahan-bahan
15 sdm tepung terigu
8 sdm gula pasir
5 sdm susu kental manis
0,5 batang keju parut (beli yg 1 bks kecil)
8 sdm mentega cair
0,5 sdt baking powder
1 butir telur

Langkah

  1. Kocok telur dan gula sampai tangan pegel, hehe. Setidaknya bercampur dan warna pastel cantik
  2. Panaskan mentega hingga cair
  3. Campur kocokan telur tadi dengan terigu, skm, mentega cair, baking powder, keju parut dan gula pasir
  4. Panaskan kukusan. Kalau sudah panas masukkan ke cetakan. Kira-kira setengah jam api sedang coba tusuk kue dengan tusuk gigi. Kalau tidak ada yang menempel berarti sudah matang.
  5. Voilà

Sumber : Ly Lestem

#Iklan

Related Posts :

close[CLICK 2x UNTUK MENUTUP]