Bahan-bahan
3 sdm tepung kanji
1 sdm tepung terigu
1/2 buah bawang putih (rajang)
1/4 sdt garam
1 sdt gula
Daun bawang (iris tipis)
4 sdm air panas
Keju (potong dadu kecil)
1 buah cabai rawit (iris tipis)
Langkah
- Campur tepung kanji, tepung terigu, bawang putih, garam, gula, dan daun bawang.
- Tambahkan air panas sedikit demi sedikit dan ulen hingga kalis.
- Bulatkan kecil kecil. Lalu pipihkan dan masukkan keju dan cabai. Tutup kembali.
- Rebus dalam air mendidih sekitar 5 menit atau hingga mengapung.
- Cilok keju ranjau siap dihidangkan hangat-hangat. Dicocol saus sambel makin mantap. Yummy.
Sumber : Dapur Nagih
#Iklan