Resep Chicken Cordon Bleu With Creamy Mushroom Sauce
Bahan-bahan
▶ bahan :
1 kg fillet dada ayam (bagi menjadi 4 bagian, lalu tipiskan)
Sacukupnya jeruk nipis (peras, ambil airnya)
▶ bumbu marinade :
6 siung bawang putih
1 sachet lada bubuk
Secukupnya garam
▶ isi :
4 lembar smoked beef (aku pake merk bernardi)
Secukupnya keju mozarella (potong kotak memanjang)
Secukupnya mustard (kalo ga ada boleh di skip)
▶ creamy mushroom sauce :
8 butir jamur kancing kalengan (potong tipis)
200 ml cooking cream
1 sdt lada hitam (haluskan)
1/2 buah bawang bombay
2 siung bawang putih (cincang halus)
Secukupnya garam dan gula
▶ mashed potato :
500 gr kentang (kukus, lalu haluskan)
2 sdm butter
150 ml cooking cream
1/3 blok keju cheedar (parut)
Secukupnya garam dan lada
▶ sauted vegetables :
1 bonggol brocoli
1 bonggol bunga kol
3 buah wortel (potong kotak memanjang)
1 buah jagung (pipil)
3 siung bawang putih (geprek, cincang halus)
Secukupnya gula, garam, lada, kaldu ayam bubuk, & kecap asin)
Secukupnya minyak sayur + margarin untuk menumis
▶ pelapis :
1 butir telur (kocok lepas)
Secukupnya tepung bumbu serbaguna
Secukupnya tepung roti kasar (pangko)
Langkah
- Kucuri daging ayam dengan air jeruk nipis, diamkan selama 30 menit lalu cuci.
- Lalu haluskan bawang putih bersama lada dan garam, kemudian balurkan ke daging ayam fillet. Simpan di kulkas minimal 1 jam.
- Kemudian gepengkan masing masing dada ayam, lalu olesi dengan mustard, beri selembar smoked beff dan keju mozarella. Lalu gulung dan balurkan ke tepung bumbu, celupkan ke dalam kocokan telur dan terakhir gulingkan pada tepung roti kasar.
- Diamkan kedalam kulkas minimal 30 menit agar tepung roti menempel. Lalu goreng hingga kecoklatan.
- Untuk membuat creamy mushroom sauce, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum dan layu. Kemudian masukan potongan jamur, aduk hingga sekiranya jamur sedikit layu. Lalu masukan cooking cream, tambahkan gula, garam, lada hitam yang sudah di tumbuk halus, tes rasa. Aduk hingga semua bahan tercampur rata dan sedikit mengental.
- Untuk membuat sauted vegetables, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga layu dan harum. Kemudian masukan sayuran seperti brokoli, bunga kol, wortel, dan jagung pipil. Lalu tambahkan sedikit air, gula, garam, lada, kaldu ayam bubuk, dan sedikit kecap asin, koreksi rasa. Aduk semua bahan hingga tercampur rata dan air menyusut.
- Untuk mashed potato, haluskan kentang dalam kondisi panas yang baru di rebus terlebih dahulu dan tambahkan butter, cooking cream, garam, dan lada bubuk. Aduk hingga semua bahan tercampur rata dan rasanya pas.
▶ penyajian : sajikan ayam yang baru di goreng dengan siraman saus jamur, sauted vegetables, dan mashed potato
Sumber : Chinantalya Ivada
#Iklan